Kamis, 17 Desember 2020

5 Wisata Pantai Instagramable Yogyakarta


Travelingkuy99 - Memiliki julukan kota pelajar, Yogyakarta juga menyimpan banyak lokasi cantik dan memesona. Mulai dari Malioboro, Ladang Bawang Kretek dan tak terkecuali pantai-pantainya yang tidak kalah cantik.

Selain menyimpan tempat wisata terkenal seperti Candi Borobudur, Alun-Alun, dan sebagainya yang kental akan sejarah serta budaya Jawa, Yogyakarta ternyata juga memiliki pantai estetik nan instagramable, seperti Pantai Wedi Ombo.

1. Pantai Wedi Ombo

Pantai yang satu ini memang memiliki lokasi yang cukup jauh dibandingkan pantai lainnya yang lebih umum dikunjungi karena berada di perbatasan Yogya. Namun, tentunya Pantai Wedi Ombo tidak kalah keren.

Ramai akan batu dan menampilkan air pantai yang terhimpit di tengah dua bebatuan besar, pengunjung tetap dapat berenang di pantai dan bahkan mengambil foto dari atas bebatuan.

2. Pantai Watu Lumbung

Dilengkapi oleh batu karang besar dan berbentuk unik, pengunjung pantai ini dapat mengambil foto di beberapa lokasi; baik di dekat perairan pantai maupun di batu karang besar yang memiliki bolongan dan memperlihatkan batu-batu karang lainnya.

Tidak hanya instagramable, pantai ini mampu menyediakan kegiatan yang mengasyikkan. Para pengunjung dapat memancing di pantai ini.

3. Pantai Siung

Perpaduan bukit dengan rumput hijau dan biru laut menjadi nilai tambahan bagi Pantai Siung. Lokasi wisata ini juga menyajikan sunset eksotis merah muda, biru keunguan yang dapat disaksikan oleh pengunjungnya.

Selain pemandangannya yang memukau, Pantai Siung juga menyediakan lahan kemah bagi para pengunjung yang berminat. Pengunjung juga dapat mendaki Bukit Pengilon untuk menikmati pemandangan pantai dari jauh dan tentunya mengambil foto.

4. Pantai Kesirat

Pohon besar berdaun tipis (pohon Gebangkoro) yang menjadi siluet langit dan rumput hijau di bawahnya menjadi ciri khas dari Pantai Kesirat. Memiliki keunikannya sendiri, pengunjung tidak dapat bermain pasir dan air karena tumbuhnya rerumputan di lokasi tersebut.

Terletak di atas tebing, pengunjung dapat menikmati panorama sunset jingga kekuningan disertai dengan anggunnya siluet pohon Gebangkoro yang sudah tumbuh sejak lama.

5. Pantai Nglambor

Lokasi keempat, Pantai Nglambor, sangat dikenal akan snorkeling. Menyembunyikan pemandangan cantik di bawahnya, pengunjung dapat mengambil foto ketika berenang di bawah air.

Aksesnya yang cukup sulit karena sempitnya pesisir pantai mungkin mampu menjadi hambatan kedatangan wisatawan. Namun, tidak sedikit warga lokal Yogyakarta yang menjual jasa kendaraan bermotor roda dua untuk mengantarkan pengunjungnya dengan cepat ke daerah pantai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar