Travelingkuy88 - Menyambut hari jadi ke-523 Kabupaten Kuningan yang jatuh tepat pada 1 September ini, beberapa objek wisata seperti kolam renang Zam-zam Pool, Telaga Biru Cicerem dan Pondok Cai Pinus menggratiskan tiket masuk bagi pengunjung.
Syaratnya cukup mudah, pengunjung yang ingin gratis masuk ke objek wisata hanya perlu membuktikan dirinya lahir di bulan September. Para pengelola objek wisata tersebut mengungkapkan, digratiskannya tiket masuk itu merupakan bentuk rasa syukur dan kecintaan terhadap daerah yang sedang berulang tahun.
Iya kita gratiskan buat yang berulang tahun di bulan September. Ini sebagai bentuk rasa kecintaan kami kepada Kuningan," kata Zonatun Umbara pengelola Zam-zam Pool kepada detikcom, Rabu (1/9/2021).
Menurutnya, pengunjung yang lahir di bulan September hanya perlu menunjukkan kartu identitas baik itu KTP, KK maupun kartu pelajar kepada petugas loket. Setelah itu, pengunjung bisa bebas bermain air di kolam renang yang terletak di Desa Manislor, Kecamatan Jalaksana ini.
Cukup kasih lihat kartu identitas ke petugas loket, nanti otomatis digratiskan masuk. Mau bolak-balik datang kesini beberapa kali nggak masalah, yang penting lahir bulan September," ungkapnya.
Hal serupa juga dilakukan pengelola Telaga Biru Cicerem yang berada di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan. Untuk menyambut hari jadi Kuningan tahun ini, pengunjung yang lahir di bulan September juga tidak dikenakan biaya tiket masuk.
"Pengunjung yang lahir bulan September gratis masuk Telaga Biru Cicerem. Ini kado buat masyarakat dalam rangka hari jadi Kuningan ke-523," jelasnya saat dikonfirmasi.
pondok cai pinus juga memberlakukan hal yang sama. Objek wisata di Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur ini memberlakukan promo gratis tiket masuk bagi pengunjung yang lahir bulan September selama satu bulan full.
"Satu bulan full kita promo hari jadi Kuningan ini. Jadi pengunjung mau datang kapan saja selama masih bulan September dan lahir bulan September gratis masuk ke sini," singkat Gugun owner Pondok Cai Pinus.
Namun meski diingat, saat ini semua objek wisata di Kabupaten Kuningan masih memberlakukan pembatasan jumlah kunjungan yang hanya 25 persen dari kapasitas maksimum.
Selain itu, protokol kesehatan super ketat juga diberlakukan untuk menghindari kemungkinan terjadinya penularan virus COVID-19 di lokasi wisata.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar