Selasa, 28 September 2021

Taman wisata cantik dari payakumbuh, ranca bana!

Travelingkuy88 - Sudah pernah ke Batang Agam? Destinasi wisata yang masih bisa dibilang baru ini, sangat recommended untuk kamu kunjungi jika pergi ke Kota Payakumbuh.

Sebenarnya, nama Batang Agam bukan nama sesungguhnya dari destinasi wisata yang satu ini. Taman BWS V atau Taman Balai Wilayah Sumatera V, adalah nama sesungguhnya dari taman wisata ini.

Taman ini hanya berjarak 3,6 km dari ibukota Kota Payakumbuh. Sangat dekat dan tentunya sangat worth it untuk dikunjungi bersama keluarga.

Taman ini dibangun dengan tujuan optimalisasi sungai oleh pemerintah. Dengan begitu, tidak hanya mendapati sungai, pengunjung juga akan mendapati taman yang tak kalah indah. Menikmati hari libur di taman sambil melihat pemandangan indah disertai gemericik sungai,saja bukan pilihan yang buruk untuk liburan anda.

Tapi, apa hanya ada taman dan sungai di sini? Tentu tidak, di sini juga terdapat fitnes outdor untuk para pengunjung yang ingin berolahraga. Dan untuk anak-anak, bahkan disediakan ayunan khusus oleh pemerintah.

Tidak hanya itu, seakan masih terasa belum lengkap, pemerintah menambahkan arena skateboard di sekitar area Taman Batang Agam. Dan jika terasa lelah dan ingin beristirahat, sudah disediakan juga, tempat duduk-duduk santai, yang sangat dekat dengan sungai untuk anda. Sangat lengkap, fasilitas di taman ini memang patut diapresiasi.

Ingin makan setelah bermain atau berolahraga? Tidak masalah, banyak stand makanan yang sudah ready menunggu anda. Berbagai makanan dari sarapan pagi hingga jajanan lainnya, tersedia di sekeliling Batang Agam.

Dan untuk putra-putri anda, disini sangat banyak berbagai penyewaan permainan. Mulai dari skuter, sepeda, hingga becak mini, tersedia dengan lengkap di sini. Untuk para pecinta fotografi, temapat ini juga sangat cocok untuk anda.

Keindahan taman taman beserta pemandangan sungai yang tak kalah indah, mungkin bisa menjadi objek foto yang sangat bagus untuk anda. Juga terdapat jembatan gantung yang berada tepat di atas sungai, yang juga sangat cocok untuk anda yang gemar ber-selfie ria.

Tunggu apa lagi, segera kunjungi Taman Batang Agam di Kota Payakumbuh. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar