Travelingkuy99 - Bandung Barat memang menjadi tujuan berwisata karena memiliki kawasan yang hits. Wisata alam menjadi sasarannya.
Gubernur Ridwan Kamil kini melarang sementara wisatawan untuk masuk ke Bandung Raya. Mungkin destinasi berikut bisa jadi referensi traveler saat situasi Corona sudah membaik.
1. Grafika Cikole Lembang
Grafika Cikole berada di area perbukitan seluas 9 hektare dan berada di atas ketinggian 1.400 mdpl. Begitu indah Grafika Cikole juga dikelilingi kawasan Wisata Hutan Pinus yang lebat.
Berlokasi di Jalan Raya Tangkuban Perahu Km 8, Desa Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, pada siang hari suhu udara di wisata ini 20 derajat celsius, sedangkan pada malam hari berkisar 5 derajat celsius!
Pengalaman seru yang bisa traveler dapatkan di antaranya outbond, penginapan berupa hotel, pondokan dengan eksterior kayu dan Camping Ground juga tempat makan seperti restoran, pendopo hutan, aula bambu hingga saung lesehan.
2. Gunung Putri Lembang
Panorama alam yang indah untuk berkemah bisa juga traveler dapat di Gunung Putri. Salah satu Camping Ground Instagramable yaitu Geger Bintang Matahari
Geger Bintang Matahari yang berada di ketinggian 1587 mdpl menampakkan city view pada siang hari dan city light pada malam hari. Di sini pun traveler bisa menikmati sunrise hingga sunset!
Lokasinya berada di Jalan Gunung Putri No 184, Jayagiri, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat.
3. Taman Lembah Dewata
Traveler pecinta wisata alam dan spot instagramable bisa mengunjungi Taman Lembah Dewata. Lokasinya berada di Jalan Raya Tangkuban Perahu KM 3,7 Cibogo, Lembang, Bandung Barat.
Spot menariknya ada di Danau Tadah Hujan. Tapi pemandangan bukit dan gunung-gunungnya pun begitu mempesona.
Nah, aktivitas lain selain foto-foto yang bisa traveler lakukan di antaranya berkuda mengelilingi danau. Ada pula becak kecil atau kereta api dewata express.
4. Air Terjun Pelangi
Curug Cimahi atau biasa disebut Air terjun pelangi memiliki ketinggian 87 meter. Disebut pelangi karena air terjunnya diterangi dengan lampu berwarna-warni.
Lokasinya bukan di Cimahi tapi berada di Jalan Natsuri, Kertawangi, Cisarua. Namun aliran airnya berasal dari sungai Cimahi yang mengaliri curug lainnya seperti Curug Bugbrug yang berada tak jauh dari Curug Cimahi.
Di kawasan Curug Cimahi, traveler bisa melihat keberadaan ratusan ekor monyet di sekitar air terjun. Namun tak perlu khawatir, karena monyet-monyetnya sudah jinak.
5. Tangkuban Perahu
Siapa yang belum pernah ke Tangkuban Perahu? Wisata hits di Lembang, Bandung barat ini memiliki ketinggian 2.084 meter. Uniknya, Tangkuban Perahu menyimpan legenda Sangkuriang dan Dayang Sumbi.
Daya tarik Tangkuban Perahu terletak pada Kawah Ratu yang memiliki luas sekitar 8.000 hektare. Traveler seakan diajak melihat sebuah mangkok raksasa dengan lekukan dinding dan dasar kawah yang terlihat jelas.
Tangkuban perahu berjarak sekitar 20 km menuju ke arah utara Kota Bandung. Hawa di wisata alam ini begitu dingin, karena tak jarang kabut tebal turun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar